Ketersediaan rumah-rumah dari berbagai developer semakin banyak dan memiliki variasi tipe dan model yang beragam. Namun, bagi pemilik rumah yang menginginkan model rumah yang berkarakter atau berbeda daripada yang lain, membangun kembali rumah yang sudah dibeli menjadi salah satu cara yang dapat dilakukan. Terdapat 5 cara membangun rumah dari nol yang patut disimak sebelum memutuskan untuk membangun kembali bangunan rumah.
Pemilik rumah harus mempersiapkan proses dari awal hingga akhir pembangunan rumah dengan teliti dan matang. Hal tersebut akan berpengaruh pada pembiayaan dan hasil akhir nanti. Maka dari itu, agar dapat menghemat anggaran, waktu dan tenaga, pemilik rumah perlu menyimak dengan baik cara untuk membangun rumah dari awal berikut ini:
5 Tahapan Membangun Rumah dari Nol, Perhatikan Poin Awal Penting
1. Rencanakan Anggaran dengan Matang dan Cari Referensi Sebanyak Mungkin
Dasar membangun rumah adalah perencanaan yang matang, mulai dari aspek anggaran dan mencari referensi. Membangun rumah dari nol justru diwajibkan untuk merencanakan anggaran yang sangat matang dan jangan sampai over budget. Biasanya, pemilik rumah dapat mengkonsultasikan rencana membangun rumah pada jasa desain rumah atau arsitek profesional.
Namun, pemilik rumah juga dapat merencanakan konsep rumah yang akan dibangun dengan mandiri dan langsung mendiskusikannya dengan tukang. Pemilik rumah juga harus tahu betul tipe rumah yang dibutuhkan, agar proses perencanaan anggaran dan pembangunan lebih efisien. Referensi bangunan rumah juga dapat ditemukan di media sosial seperti Pinterest atau majalah-majalah tentang arsitektur bangunan.
2. Survei Toko Bangunan dan Cari Material dengan Harga Termurah
Tahap mencari toko bangunan yang murah dan berkualitas menjadi salah satu tahap yang penting dan cukup sulit dilakukan. Namun, tahap ini memang harus dilakukan apabila ingin membangun rumah dari nol. Hal tersebut karena bahan material pembangunan rumah menjadi aspek paling penting yang harus diperhatikan oleh pemilik rumah.
Pemilik rumah juga harus banyak bertanya dan mencari rekomendasi toko bangunan dari teman-teman, tetangga atau orang tua. Tentunya, toko bangunan yang menjadi rekomendasi orang terdekat akan lebih terjamin kualitas dan kecocokan harganya.
Baca juga 5 Cara Membangun Rumah Dengan Dana 15 Juta, Hemat dan Layak Huni
3. Cari Tukang Bangunan Borongan
Cara membangun rumah dari nol berikutnya adalah mencari jasa tukang bangunan secara borongan. Pemilik rumah juga harus mencari tahu tukang bangunan yang dapat dipercaya dan memiliki ketepatan cara kerja.
Mencari rekomendasi jasa tukang bangunan borongan dari kerabat dekat atau teman juga menjadi alternatif yang dapat dilakukan. Hal tersebut untuk menjamin reputasi tukang bangunan yang ingin dipakai.
4. Pilih Konsep Bangunan Rumah Minimalis
Bangunan rumah yang minimalis selain cukup populer belakangan ini, pun menjadi alternatif bagi para pemilik rumah yang ingin membangun rumah dari nol. Selain dapat menekan budget, konsep rumah minimalis juga dapat memberikan nilai estetika yang baik. Berikut adalah keuntungan yang didapat pemilik rumah apabila memilih konsep rumah yang minimalis:
* Tidak membutuhkan banyak ruangan, sehingga dapat mengurangi anggaran pembangunan.
* Tidak perlu membeli banyak furnitur pengisi ruangan.
* Memiliki ruangan multifungsi. Contohnya ruang tamu bisa sekaligus menjadi ruang keluarga.
* Tidak membutuhkan jasa arsitek profesional, karena pemilik rumah dapat mencari referensi di internet.
Baca juga Estimasi Biaya Bangun Rumah Minimalis Type 36 paling Murah
5. Bangun Rumah Sedikit Demi Sedikit
Pola pikir membangun rumah sedikit demi sedikit dan disesuaikan budget adalah salah satu cara agar pemilik rumah tidak terbebani saat membangun rumah dari nol. Pemilik rumah dapat membangun rumah dari bagian yang terpenting atau fungsional terlebih dahulu, misal dapur, kamar tidur dan toilet. Untuk bagian-bagian lain seperti ruangan yang menambah estetika rumah dapat dibangun belakangan.
Itulah 5 cara membangun rumah dari nol yang patut disimak dan dicoba oleh para pemilik rumah yang berencana untuk mengubah model rumah. Syarat terpenting dalam membangun rumah adalah perencanaan dari segi anggara, sehingga pastikan pemilik rumah sudah menyiapkan budget yang matang.
The post 5 Cara Membangun Rumah Dari Nol, Rumah Idaman Mudah Terwujud first appeared on Selamat Datang di Website Jasa Kontraktor | BikinRumah.co.id.
Tidak menutup kemungkinan, setiap masyarakat yang ingin memiliki rumah. Justru berakhir mengontrak hunian dulu. Sebagian besar alasannya adalah karena dana tidak mencukupi. Desain kontrakan rumah di Yogyakarta mungkin bisa jadi referensi untuk Anda memilih rumah kontrakan. Berbagai Macam Jenis Desain Rumah Kontrakan Menarik di Jogja Seiring dengan perkembangan zaman yang semakin modern, desain hunian saat ini memiliki banyak sekali variasinya. Bahkan kesannya terlihat sangat modern dan lebih menarik dari rumah zaman dahulu. Anda juga bisa memilih beberapa pilihan rumah kontrakan di Jogja sebagai bahan referensi. Kontrakan d engan Type 21 Seperti yang telah Anda ketahui pada pembahasan sebelumnya, sebagian besar masyarakat yang terkendala memiliki hunian sendiri adalah karena tidak mempunyai cukup dana. Itulah mengapa mereka akan lebih memilih untuk mengontrak. Mengingat biaya sewanya juga tidak terlalu mencekik. Salah satu desain rumah kontrakan yang bisa jadi pilihan Anda denga...
Komentar
Posting Komentar